Self-love NOT selfish

Image
Assalamu'alaikum, hallo sahabat pembaca semua. sharing yukkkk!   Self-love  atau mencintai diri kita sendiri pastinya ungkapan ini sudah tidak asing lagi untuk teman-teman pembaca semua. Arti dari ungkapan ini dan cara setiap individu dalam mencintai diri sendiri juga pastinya berbeda-beda. Sering kali mencintai diri sendiri ini menjadi sebuah cara ketika seseorang itu dalam keadaan terpuruk atau mendapat sebuah guncangan dalam hidupmya.  Ketika kita mencintai sesuatu atau seseorang pastinya kita menginginkan yang terbaik untuk mereka, bahkan seringkali kita berfikir berulang kali sebelum melakukan sesuatu karena khawatir akan menyakiti perasaan mereka atau berakibat buruk bagi mereka namun kadang justru perasaan kita sendiri lah yang kita abaikan. Kita sering mengabaikan pengaruh buruk yang bisa saja mempengaruhi diri kita ataupun fisik kita karena kita terlalu mementingkan orang lain atau justru kita mengambil jalan yan...

Siap Untuk Keluar dari Zona Nyaman?

 Apa sih Persiapan teman-teman semua ketika merencanakan untuk resign dari negri orang?

Hallo sahabat pembaca dimanapun berada, Assalamu'alaikum semuanya. Semoga ketika teman-teman semua berjumpa dengan tulisan ini, teman-teman semua berada dalam keadaan terbaik, aamiin. Nah, di coretan aku sebelumnya, aku shared tentang Alasan Bertahan di Negri Orang, dengan pembahasaan khusus pekerja migran di sektor ART (Asisten Rumah Tangga) karena sebagaimana kita tahu bahwa ada berbagai sektor pekerjaan yang tersedia di luar negri. 

Kali ini aku mau sharing tentang kegiatan-kegiatan yang aku dan juga teman-teman PMI lakukan disini yang mana selain mengisi hari libur, kegiatan-kegiatan ini juga sebagai sarana nutuk meng-upgrade kemampuan plus sebagai persiapan untuk nanti ketika sudah berada di tanah air. Apasih kegiatannya? hmmmmm tiada lain dan tiada bukan ialah belajar. ๐Ÿ˜Š

Bekerja full-time masih bisa ikut berbagai kelas?  why not?

Berbagai organisasi menyediakan berbagai kursus dari yang gratis sampai yang berbayar, dari yang daring sampai yang face to face. Kelas yang ditawarkan apa aja sih? yukk simak!

1. Equivalent School, sekolah kesetaraan: Paket B (SLTP) dan Paket C (SLTA) ini berada di bawah naungan Kedutaan Besar Republik Indonesia yang mana di Singapura kegiatan belajar mengajarnya bertempat di Sekolah Indonesia Singapura. Bukan hanya kesetaraan SLTP dan SLTA, teman-teman juga bisa melanjutkan pendidikan ssmpai ke jenjang S2 melalui Universitas Terbuka. Aku juga termasuk yang melanjutkan pendidikan S1di Singapura sambil bekerja. Selain itu mereka juga menyediakan kursus-kursus keterampilan lainnya seperti jahit, Bahasa Inggris, komputer dll. 

keseruan sebelum ujian di Sekolah Indonesia Singapura

2. Money Management, manajemen keuangan menurutku sangat penting melihat banyaknya kasus yang dialami teman-teman PMI disini yang bekerja bertahun-tahun namun tidak bisa melihat hasilnya dengan alasan kebutuhan di kamping yang menuntut mereka untuk mengirimkan sebagian besar hasil keringat mereka tanpa ada planning untuk kedepannya. Nah kalau untuk pengaturan keuangan aku sendiri memasuki tahun ke 17 bekerja di Negri orang namun masih strugle dalam maลŸalah mengelola keuangan. 

Di Singapura sendiri ada beberapa lembaga yang menyediakan kursus pengaturan keuangan dengan keringanan biaya untuk membantu para pekerja di sini seperti AIDHA dan sekarang ini aku sendiri volunteering di salah satu online class yang juga fokus di basic money management yaitu UPLIFTERS yang mana selain pengaturan keuangan di uplifters juga kita belajar basic skill untuk komunikasi dan  kesehatan mental dengan gratis. 

Selain dua komunitas di atas, masih banyak lagi lohhh komunitas yang juga bergerak dalam bidang pendidikan dan keterampilan untuk para pekerja seperti CDE dan HOME.

3. Kursus keterampilan seperti menjahit, baking, kerajinan tangan, komputer, bahasa juga menjadi pilihan para PMI. Banyak yang menjadi penulis juga lohh, berawal dari ngisi waktu istrirahat dan hari libur. Alhamdulillah dengan kecanggihan tekhnologi sekarang ini banyak hal yang bisa dipelajari secara daring bahkan kursus gratis dari universitas terkemuka seperti Harvard (ini terbuka untuk umum yaa bukan hanya untuk pekerja). Jadi egga ada alasan nutuk ngga belalar heheh.

Semoga tetap semangat belajar yaa teman-teman pembaca, yukkk! kita gunakan peluang dan juga kemajuan tekhnologi sekarang ini dengan kegiatan positif. Belajar ialah kewajiban sepanjang hayat dan merupakan salah satu bentuk ibadah juga dan bisa dengan jalan apa aja ngga melulu tentang duduk di kelas. 

Samapai jumpa di coretan lain yaaa teman-teman, ูˆَุงู„ุณَّู„ุงَู…ُ ุนَู„َูŠْูƒُู…ْ ูˆَุฑَุญْู…َุฉُ ุงู„ู„ู‡ِ ูˆَุจَุฑَูƒَุงุชُู‡ُ ๐Ÿ’–

Comments

Popular posts from this blog

Explore Singapore #1

Ceritaku

Beberapa Alasan Bertahan di Negri Orang

SWF 2022